File rar atau zip merupakan sebuah file archive yang terkompresi dalam sebuah format baru dengan size biasanya lebih kecil daripada file asli yang tidak dikompresi.
Password dalam sebuah file rar ataupun zip sangatlah penting. Hal tersebut untuk melindungi file yang kita archive supaya tidak semua orang bisa membuka file tersebut tanpa izin dari pemiliknya.
Cara Memberi Password File Rar dan Zip
1. Buat dulu sebuah folder berisi file yang akan kita archive (lihat gambar dibawah ini)2. Klik kanan pada folder tersebut, lalu pilih Add to archive... (lihat gambar dibawah ini)
3. Pada bagian Archive Format, Anda bisa memilih rar atau zip. Itu tergantung kebutuhan Anda, tentu saja ada perbedaan antara file rar dan zip. Setelah memilih Anda tinggal klik Set password... (lihat gambar dibawah ini)
4. Silahkan masukkan passwordnya. Jika Anda memilih Encrypt file names, maka pada saat file hasil archive dibuka akan langsung meminta password. Namun jika tidak memilihnya, password akan diminta jika Anda ingin mengektrak dan membuka file archive tersebut (lihat gambar dibawah ini)
Jadi begitulah untuk memberi password pada sebuah file rar dan zip. Semoga artikel ini bermanfaat, klik Ikuti untuk mendapatkan update artikel lainnya.
This post have 0 comments
EmoticonEmoticon